Yok Tahun Baru 2025 Nikmati Kota Palembang Dari Tower Jembatan Ampera
Lantai atas dua Tower Jembatan Ampera bakal difungsikan untuk Wisata (Foto/Fathur Gumpalannews.com)

PALEMBANG - Menikmati keindahan Kota Palembang dari ketinggian bakal menjadi wisata baru pada awal tahun 2025 mendatang karena pada tahun baru mendatang Tower Jembatan Ampera bakal bisa dinikmati para wisatawan.

Para wisatawan jika ingin menikmati keindahan bisa langsung naik menggunakan lift ke atas tower Jembatan Ampera sekaligus disugukan sajian kopi.

Menurut Pj Wali Kota Palembang A Damenta usai menerima audiensi dari Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumsel, Hardy Siahaan, saat ini pihak BBPJN sedang fokus dalam pergantian kaca tower, begitu juga dengan memastikan kesiapan lift di masing-masing Tower Ampera.

"Pada tahun baru nanti pihaknya bakal mengadakan hiburan rakyat dengan memanfaatkan keindahan di kawasan Jembatan Ampera,"ungkapnya.

Pihaknya pastikan telah persiapkan dengan bagus untuk tahun baru, wisata hiburan masyarakat Kota Palembang.

"Nanti juga ada atraksi lampu ampera dengan berbagai tema, salah-satunya lampu dengan motif songket,”ungkap Damenta.

Dijelaskan pihak BBPJN akan menyiapkan tempat menunggu yang letaknya di bawah ampera bagi masyarakat yang ingin naik ke atas Tower Ampera.

“Itu bertujuan agar nanti masyarakat nunggunya tidak antri atau menumpuk, jadi 2 lift di hulu ilir dimanfaatkan. kami berharap Januari 2025 sudah bisa ke atas,"terang Pj Walikota Palembang ini.


Editor:

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini