Wujudkan Program Prioritas Presiden Jokowi, Personel Sat Samapta Polres Fakfak Gelar Patroli Dialogis
Kepolisian Resor Fakfak melalui Jajaran Sat Samapta menggelar giat patroli dialogis, Selasa (6/12/2022). Tampak dua anggota Polres Fakfak berdialog dengan masyarakat. Foto dok Polres Fakfak

Gumpalannews.com, FAKFAK - Dalam mewujudkan salahsatu program prioritas Presiden RI Ir. H. Joko Widodo, yakni Nawacita atau menghadirkan Negara di tengah-tengah Masyarakat, Kepolisian Resor Fakfak melalui Jajaran Sat Samapta menggelar giat patroli dialogis, Selasa (6/12/2022).

Kapolres Fakfak AKBP Hendriyana, SE. MH melalui Kasat Samapta AKP Suhardi, SH mengatakan,  Personel Sat Samapta Polres Fakfak menggelar patroli dialogis yang dilaksanakan secara rutin, baik siang hari maupun malam.

"Kegiatan patroli dialogis bertujuan untuk memastikan bahwa tempat-tempat yang didatangi dalam keadaan aman, tidak ada gangguan kamtibmas, sehingga masyarakat dapat melakukan aktifitasnya dengan tenang," ungkapnya

Dikatakannya, Kegiatan patroli dialogis yang dilakukan oleh Puluhan Personil ini juga merupakan salahsatu langkah Polres Fakfak untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, dengan mendengarkan keluhan langsung ataupun masukan dari warga serta bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan meminimalisir terjadinya kejahatan.

"Patroli dialogis ini secara rutin dengan manyasar beberapa tempat keramaian yang rawan terjadi gangguan kamtibmas seperti pasar, tempat-tempat obyek vital, dan kantor-kantor perbankan serta kantor-kantor Pemerintah," ujarnya

Para Personel dalam melaksanakan patroli dialogis juga melakukan dialog untuk mendengarkan keluhan ataupun masukan dari masyarakat, dan selanjutnya memberikan pesan-pesan kamtibmas.



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini