Gumpalannews.com, SIMEULUE- Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah, ruas jalan pulau bangkalak harus menjadi perhatian serius Pemerintah Daerah Simeulue. Pasalnya jalan ini merupakan jalan yang akan banyak dilalui masyarakat ketika kampanye.
Sementara saat ini jalan tersebut terancam putus dan berpotensi membahayakan para pengendara. Jika jalan ini terputus maka warga teupah selatan akan memutar jauh dari alus-alus jika ingin berbelanja ke kota sinabang.
Camat Teupah Selatan, Alek Sander, SKM yang sempat dihubungi Gumpalannews.com, mengatakan jalan tersebut sebenarnya sudah tidak layak untuk dilalui roda 4 apalagi alat berat.
“Sebenarnya kemarin sejumlah berat yang melintas disitu sudah pernah saya larang. mengingat strutur tanah pada ruas jalan tersebut sudah tidak layak untuk dilalui,”kata Camat Teupah Selatan, Alek Sander, SKM. Selasa, (13/08/2024).
Alek mengatakan, pada ruas jalan tersebut sudah ada pengendara yang mengalami kecelakaan beberapa waktu lalu.
“Itu sudah ada yang mengalami korban kecelakaan beberapa waktu lalu. Saya berharap jembatan atau box culvert di Pulau Bangkalak segera dibangun apalagi mau Pilkada tentu arus lalu lintas sangat tinggi, bisa membahayakan masyarakat,”kata Alek.
Alek mengatakan, jika dilihat dari kondisi bahu jalan tersebut saat ini sudah sangat mengkhawatirkan. Terlebih jika terjadi hujan deras kemungkinan jalan tersebut bisa terputus.
“Kalau hujan lebat saya yakin jalan tersebut akan putus, karena struktur tanah sudah tidak kuat menahan beban, dan masyarakat akan memutar jauh sekali jika ingin ke kota Sinabang,”ujarnya.
Komentar