Seribu Lebih Guru di Simeulu Ikuti Seleksi PPPK, Plt Sekda: Semoga Lulus Semua
Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Simeulue Asludin, M.Kes memantau pelaksanaan observasi seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), Minggu (27/11/2022). Foto: Dok Gumpalannews.com

Gumpalannews.com, SIMEULUE - Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Simeulue Asludin, M.Kes memantau pelaksanaan observasi seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), Minggu (27/11/2022). 

Pada kegiatan yang berlangsung di SMPN 2 Simeulue Timur itu, Plt Sekda Simeulue melakukan pemantauan secara langsung terhadap 1.046 orang guru sebagai peserta yang sedang mengikuti tahapan observasi penyeleksian PPPK.

"Inilah waktu yang ditunggu-tunggu tenaga pendidik, diharapkan bisa lulus seluruhnya,"ujar Plt Sekda saat menyambangi langsung para guru senior, kepala sekolah dan guru pengawas.

Dengan diadakannya kegiatan pemantauan itu, diharapkan agar para peserta untuk lebih semangat dan sungguh-sungguh mengikuti program dari pemerintah.

Kegiatan itu turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Simeulue Firmanudin, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Jaswir, Inspektur Alwi Alhas, dan Kepala Bagian Prokopim Romaidon Darma. 


Editor:

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini