PUSDA Puji Pendekatan Pj Bupati Aceh Barat Kepada Masyarakat
Ketua PUSDA Aceh, Heri Safrizal. Foto: Dok Gumpalannews.com

Gumpalannews.com, BANDA ACEH - Ketua Pusat Studi Pemuda Aceh (PUSDA) Heri Safrizal memuji Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat Drs Mahdi Efendi yang telah banyak melakukan pendekatan kepada masyarakat.

Dalam penjelasannya kepada Gumpalannews.com , Rabu, (2/01/2022). Heri menyebutkan metode kepemimpinan yang dilakukan Drs. Mahdi saat ini lebih banyak didominasi upaya konsolidasi para stakeholder sehingga dapat merangkul semua pihak.

"Tindakan ini mengisyaratkan keinginan beliau yang ingin melibatkan seluruh pihak dalam proses pembangunan Kabupaten Aceh Barat. Ini hal yang bagus. Pak Mahdi adalah harapan baru untuk masyarakat Aceh Barat," ucap Heri.

Lebih lanjut, mantan Sekjend BEM USK ini mengatakan pendekatan dan beberapa kegiatan yang dilakukan oleh Pj Bupati Aceh Barat pada awal kepemimpinannya menunjukkan keseriusan Drs. Mahdi dalam mewujudkan Aceh Barat yang lebih baik.

"Sebut saja saat kunjungan Pj Bupati Mahdi saat mengunjungi para pedagang sekaligus meninjau kondisi Pasar Bina Usaha Meulaboh di Jalan Daud Dariah II. Ini kan ikhtiar beliau dalam pengendalian inflasi daerah serta ketahanan pangan, serta penanganan kemiskinan ekstrem," jelas Heri.

"Selanjutnya tidak lupa melakukan pertemuan dengan tokoh ulama, kepemudaan dan sejumlah stakeholder Aceh Barat lainya untuk membangun daerah," tambah dia.

Heri juga mengapresiasi soal aksi Drs. Mahdi saat melakukan sidak pegawai Setdakab Aceh Barat kemarin, Selasa, 1 November 2022. Menurutnya, hal tersebut merupakan ikhtiar Pj Bupati Aceh Barat dalam membangun dan menciptakan pemerintahan good governance.

"Kita salut Pj Bupati Aceh Barat sudah melakukan inspeksi mendadak di berbagai instansi pemerintahan sebagai upaya memastikan kehadiran dan aktivitas pegawai berjalan dengan baik untuk meningkatkan pelayanan yang baik bagi masyarakat," kata Heri.

"Mari kita dukung beliau dalam membangun Aceh Barat khususnya dalam menurunkan angka kemiskinan, jalur tumbuh ekonomi yang baik, investasi, juga peluang kerja untuk generasi muda sekarang beliau sedang memulai start yang bagus,” sebut Heri.

Oleh karena itu, aktivis yang kerap menggelar aksi ini mengajak pemuda Aceh Barat agar pro aktif untuk membangun dan mensejahterakan Aceh Barat. Dalam pandangannya, saat ini keterlibatan pemuda dalam pembangunan Aceh masih kurang sekali.

“Jadi kedua pihak ini harus bekerjasama, pemuda juga harus pro aktif dan pemerintah pun tidak harus menunggu. Libatkan pemuda dalam berbagai kegiatan,” tutup Heri.

Laporan : IM DALISAH


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini