Gumpalannews.com, MUNTOK - Ekspedisi Bumi Timah, itulah tajuk Gumpalnews.com Palembang melakukan aktifitas peliputan di sepanjang libur panjang 25 - 28 Januari 2025 ini.
Salah satunya, mengunjungi Pesanggrahan Menumbing puncak tertinggi di Kabupaten Bangka Barat sekitar 700 mdpl. Ini satu wisata sejarah di Mentok Bangka Barat. Objek wisata yang memiliki nilai edukasi ini menjadi tujuan para wisatawan. Disinilah Presiden pertama Indonesia Ir Soekarno diasingkan oleh Belanda.
Pihak pengelola Pesanggrahan menumbing mengatakan dihari libur seperti hari Minggu banyak pengunjung yang datang baik dari dalam maupun luar kota mentok.
Pesanggrahan Menumbing saat ini memiliki elemen interaktif seperti teknologi hologram, audio, dan lain sebagainya untuk memperkaya pengalaman sehingga lebih lebih menarik bagi pengunjung. Teknologi hologram ini berupa "Kisah Pengasingan Pemimpin Republik ke Bangka,".
Selain itu juga ada Mobil Ford kuno yang dipakai Bung Karno saat pengasingan serta ruang kerja dan kamar Bung Karno saat pengasingan.
Salah satu pengunjung Athifa mengatakan sangat senang bisa berkunjung ke Puncak Menumbing ini, seperti diatas awan karena diselimuti kabut.
"Selain itu juga bernilai sejarah dengan penyajian informasi yang berkaitan dengan pengasingan Bung Karno. Baru pertama kali mengunjungi pesanggrahan Menumbing,"terang dia.
Dari Palembang, untuk berkunjung ke Menumbing kita melewati Pelabuhan Tanjung Api-Api sekitar 1,5 jam dari Palembang. Kemudian menyebrang dengan Fery ke Palebuhan Tanjung Kelian Muntok, Bangka Barat.
Puncak Bukit Menumbing dibuka setiap hari dari pukul 09.00 sampai dengan pukul 16.00 dengan tiket Rp.20.000,- untuk umum dan Rp 10.000,- untuk anak-anak.
Komentar