Pohon Besar Tumbang, Jl T. Iskandar Ulee Kareng Macet Total
Sebatang pohon besar yang terletak di Jalan T Iskandar, Ulee Kareng, Banda Aceh, tumbang pada Jumat, 21 Oktober 2022 sekitar pukul 7.30 WIB. Akibat kejadian ini, pohon tersebut merintangi badan jalan dan menimbulkan kemacetan panjang dari dua arah sisi yang berlawanan, baik dari arah simpang BPKP maupun dari arah simpang tujuh Ulee Kareng. Foto/Dok BPBD

Gumpalannews.com, Banda Aceh - Sebatang pohon besar yang terletak di Jalan T Iskandar, Ulee Kareng, Banda Aceh, tumbang pada Jumat, 21 Oktober 2022 sekitar pukul 7.30 WIB. Akibat kejadian ini, pohon tersebut merintangi badan jalan dan menimbulkan kemacetan panjang dari dua arah sisi yang berlawanan, baik dari arah simpang BPKP maupun dari arah simpang tujuh Ulee Kareng.

Salah seorang saksi mata, Zubir, yang kebetulan berada di dekat lokasi kejadian saat peristiwa itu terjadi mengatakan insiden itu terjadi sangat tiba-tiba.

"Gak ada angin gak ada hujan, pohong besar itu tumbang begitu saja bang. Tapi alhamdulillah, tidak ada kendaraan tertimpa sehingga tidak ada yang menjadi korban," terang Zubir.

Pohon Besar Tumbang, Jl T. Iskandar Ulee Kareng Macet Total. Foto/Im Dalisah Gumpalannews.com

Berdasarkan amatan gumpalannews.com di lapangan, lokasi kejadian tidak bisa dilalui kendaraan bermotor. Antrian panjang kendaraan, baik motor dan mobil, terjadi dari dua arah yang berlawanan. Kemacetan bertambah parah karena peristiwa itu terjadi di saat jam-jam sibuk masyarakat yang hendak beraktifitas.

Seluruh pengguna jalan yang tidak mengetahui kejadian itu terpaksa memutar arah. Polisi yang bertugas pun terlihat sibuk mengurai kemacetan dengan mengarahkan masyarakat menggunakan jalan alternatif.

Kalak BPBD Kota Banda Aceh, Rizal Abdillah, ketika dikonfirmasi media ini menyebutkan, dirinya telah mendapat laporan kejadian tersebut. Bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan, dan Keindahan Kota Banda Aceh pihaknya langsung bergerak cepat mengatasi insiden itu.

"Kita langsung menurunkan tim, dan saat ini sedang proses evakuasi," terang Rizal.

Laporan : Im Dalisah


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini