Perkuat Sinergitas, TNI-Polri Di Simeulue Gotong Royong Bersihkan Masjid
Pejabat Utama (PJU) Polres Simeulue dan Kodim 0115 Simeulue melakukan gotong royong bersama dihalaman Masjid Khalilullah Kabupaten Simeulue. Jum'at (28/10/2022). Foto: Dok Polres Simeulue for gumpalannews.com

Gumpalannews.com, SIMEULUE - Dalam rangka menguatkan sinergitas antara TNI dan Polri. Polres Simeulue bersama dengan Kodim 0115 Simeulue menggelar Apel gabungan dengan aksi gotong royong bersama, membersihkan lingkungan di Masjid Tengku Khalilulah, Kota Sinabang Kabupaten Simeulue, Aceh. Jumat, (28/10/2022).

“Kegiatan ini dalam rangka mendukung dan menguatkan program Presisi sesuai dengan arahan pak Kapolri tentang sinergitas TNI-Polri," Ujar Kapolres Simeulue AKBP Jatmiko, S.H., M.H. Kepada awak media.

Kapolres berharap, melalui gotong royong bersama TNI-Polri itu, dapat menumbuhkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan guna menciptakan pola hidup yang sehat.

Selain itu, kata kapolres, kegiatan ini untuk menunjukkan bahwa TNI dan Polri selalu bersama berada di tengah-tengah masyarakat dalam memberikan kepedulian.

"Demi terwujudnya hubungan yang baik antara TNI-Polri dan masyarakat" Katanya.

Amatan Gumpalannews.com gotong royong bersama ini dihadiri para Pejabat Utama (PJU) dan personel Polres Simeulue, beserta PJU dan personel Kodim 0115 Simeulue.

Laporan : ABRAHAM


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini