Mahasiswa Asing Minati Kuliah di Fakultas Farmasi Unimar
Drs. apt. Jaka Supriyatna., M. Farm, menerima berkas calon mahasiswa dari Sudan. Foto / M. Deden Budiman Gumpalannews.com

Gumpalannews.com, TANGERANG – Universitas Muhammadiyah A.R Fachrudin (UNIMAR) Tangerang  menyambut mahasiswa baru dengan menggelar Masa Ta’aruf (Masta).

Dari banyaknya mahasiswa yang kuliah, terdapat mahasiswa baru asal Timur Tengah, lebih tepatnya dari negara Sudan.

Rektor Unimar Drs. apt. Jaka Supriyanta, M.Farm dalam sambutannya, sempat menyinggung jika Unimar merupakan perguruan tinggi Islam yang terus berupaya menjadi perguruan tinggi internasional.

Ia juga membeberkan target jumlah mahasiswa baru Unimar setiap tahunnya. Ia membeberkan mahasiswa Unimar bernama Aseem Abdulaziz Mohamed Omer, berasal dari negara Sudan.

Kata Jaka, mahasiswa tersebut mendapatkan beasiswa hafizd 30 juz. Aseem, beasiswa full sampai lulus di Fakultas Farmasi, Unimar. Kata Jaka, beasiswa hafidz untuk mahasiswa asing, salah satu bentuk komitmen Unimar sebagai kampus yang Islami dan menggelobal.

“Saya rasa nanti mahasiswa di kampus tidak hanya bergaul dengan mahasiswa Indonesia, tetapi mereka juga dapat berinteraksi dengan mahasiswa luar negeri, dan inilah kelebihan Unimar, sehingga disebut mendunia,” tegas Jaka, Senin (26/9/2023).

Jaka mengatakan, Unimar setiap tahunya trend penerimaan mahasiswa baru terus mengalami petingkatan. Sejak awal Unimar berupaya mengutamakan mutu pendidikan.

"Inilah salah satu hasil dari proses kerja keras kami untuk membangun kultur, mutu di Unimar. Sehingga banyak prodi yang sudah terakreditasi institusi baik sekali, menuju unggul," papar Jaka.

Sementara itu, Aseem Abdulaziz Mohamed Omer mahasiswa baru Unimar asal Sudan, mengaku tertarik dengan Fakultas Farmasi, Unimar.
Kata Aseem, proses perkuliahan di Unimar tidak hanya sebatas teori, namun lebih mengedepankan praktik. Apalagi Fakultas Farmasi, lebih kepada praktik.

"Fakultas Farmasi Unimar memiliki laboratorium yang canggih. Hal tersebut menjadi faktor penunjang dalam perkuliahan," tegas Aseem. 


Editor:

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini