Ketua Umum IKA FISIP Unsri Diajukan Jadi PJ Walikota Lubuklinggau
Rudi Irawan, S Sos, M Si Kadispora Sumsel yang juga Ketua IKA FISIP Unsri. Foto : Dok Pribadi

Gumpalannews.com, PALEMBANG - Siapa yang bakal menjadi Penjabat (PJ) Walikota Lubuklinggau mulai terungkap salah satunya Ketua Umum IKA FISIP Universitas Sriwijaya.

Gubernur Sumatera Selatan menyebut ada Dua Kepala Dinas di Lingkungan Pemrov Sumsel bakal diusulkan jadi Pj Walikota Lubuklinggau.

"Dua kepala dinas yang diusulkan Gubernur Sumsel yakni Kadis Perhubungan Provinsi Sumsel Ari Nasra dan Kadispora Provinsi Sumsel yang juga Ketua Umum IKA FISIP Unsri Rudi Irawan, S Sos, M Si,"ungkap Herman Deru saat menghadiri acara PWI Sumsel di Lubuklinggau, Sabtu (05/08/2023).

Dijelaskan HD, Pj Walikota Lubuklinggau yang diusulkan Pemprov merupakan orang asli dari Lubuklinggau. "Orang dekat-dekat sini saja, Ada Arinarsyah (Kadishub) dan Rudi (Kadispora),"ungkap Mantan Bupati OKU Timur 2 Periode ini 

Pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada Menteri Dalam Negeri (Mendagri) siapapun yang dipilih. 

"Saya menyerahkan sepenuhnya proses tersebut ke Mendagri. Terserah mendagri, pertimbangannya ada usulan dari pejabat provinsi dan kota,"tegas Politisi Nasdem ini.

HD menambahkan usulan PJ Walikota Lubuklinggau akan disampaikan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sebelum masa jabatan Wali Kota Lubuklinggau SN Prana Putra Sohe habis pada September mendatang.

"Agustus rencana nama-nama sudah diusulkan ke Mendagri,"ujar Gubernur Sumsel Herman Deru.


Editor:

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini