Ketua Gerindra Palembang Dicopot, Apa Penyebabnya?

,
Postingan Akbar Alfaro di akun Instagram miliknya.

Gumpalannews.com, PALEMBANG - Kabar mengejutkan datang dari Partai Gerindra Palembang jelang pendaftaran calon legislatif (Caleg). Tidak ada angin tidak ada hujan Ketua DPC Gerindra Palembang Akbar Alfaro digeser dari posisinya sebagai Ketua DPC.

Akbar Alfaro yang juga Anggota DPRD Kota Palembang ini digantikan dengan Prima Salam yang kini menjabat Bendahara DPD Gerindra Provinsi Sumsel.

Informasi kepastian ini terkonfirmasi setelah politisi Gerindra Palembang Akbar Alfaro menyatakan pamit melalui laman media sosialnya. 

"Saya mohon pamit dari jabatan Ketua DPC Gerindra Kota Palembang," kata mantan Ketua HIPMI Sumsel ini di laman Instagramnya.

Dia mengatakan perubahan datang dari dalam tumbuh dan berkembang di luar bersama rakyat.

"Mengenai alasan pergeseran, silahkan konfirmasi ke DPD Gerindra Sumsel," ungkapnya.

Lanjut Alfaro, sebagai kader partai Gerindra Kota Palembang pihaknya sangat menghormati dan paham betul apa yang jadi keputusan DPP Gerindra.

"Kami juga menyambut baik jika terjadi hal-hal yang memang sifatnya penyegaran ataupun semacam perbaikan dan sebagainya," ujar Alfaro. (*)

Editor: T Rahmat Hidayat