Jelang Tahapan, Ratu Dewa Tokoh Terkuat Pilwako Palembang
Pj Walikota Palembang Ratu Dewa yang disebut-sebut potensi maju Pilwako (Foto : Dok Pribadi for Gumpalannews.com)

Gumpalannews.com, PALEMBANG - Jelang tahapan pilkada serentak 2024, tokoh yang digadang-gadang bakal maju Pilwako Palembang  sudah mulai beredar.

Mereka diantaranya Pj Walikota Palembang Ratu Dewa, Wakil Walikota Palembang 2018 - 2023 yang juga Ketua DPC Nasdem Palembang Fitrianti Agustinda, Ketua DPC Gerindra Palembang Prima Salam, Ketua DPC Demokrat Palembang Yudha Pratomo, Mantan Cawako Independen 2018 Akbar Alfaro, Birokrat Basyaruddin Akhmad, Aktivis Charma Afrianto dan Pengusaha muda Syafran Syaropi.

Dari sejumlah nama yang beredar Pj Walikota Palembang Ratu Dewa dan Fitrianti Agustinda menjadi 2 tokoh yang dinilai kontestan kuat jelang tahapan pilwako Palembang. Berdasarkan data yang dihimpun Gumpalannews.com. Jumat (29/3/2024) Paling tidak itu tergambar dalam hasil Survei diantaranya LKPI yang menempatkan Ratu Dewa diatas 50 persen.

Kemudian Public Trust Institute (PUTIN Riset) diangka sekitar 48 persen. Tokoh dibawahnya ada Finda dengan prosentase 15 - 27 persen. Sebagai kuda hitam ada Yudha Pratomo versi LKPI dan ada Prima Salam versi PUTIN Riset dengan prosentase 5 persen.

"Terima kasih atas atensi masyarakat berdasarkan hasil Survei tersebut namun saat ini saya masih konsen menjalankan tugas sebagai Pj Walikota,"ujar Ratu Dewa kepada media.

Sementara, Ketua DPC Nasdem Palembang Fitrianti Agustinda mengatakan terkait kontestasi Pilwako saat ini pihaknya masih menunggu instruksi Ketua Umun Surya Paloh.

"Kita masih menunggu arahan pak Surya,"ujar Eks Wako Palembang ini.

Begitu juga dengan Ketua DPC Gerindra Palembang Prima Salam, kepada Media dia menjelaskan terkait Pikwako pihaknya menunggu instruksi Prabowo. 

"Kita tunggu arahan ketua umum,"terang Dia.


Editor:

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini