Bener Meriah termasuk 1 dari 3 daerah di Aceh dengan Maturitas SPIP Level 3

Pj Sekretaris Daerah Bener Meriah Armansyah SE, M.Si saat membuka kegiatan Penyusunan rencana tindak lanjut SPIP (PK APIP, IEPK dan MRI) terintegrasi serta sosialisasi IEPK di Aula Setdakab Bener Meriah, Kamis, 16 Februari 2023. Foto: Diskominfo Bener Meriah.

Gumpalannews.com I Bener Meriah - Pj Sekretaris Daerah Bener Meriah Armansyah SE, M.Si membuka kegiatan Penyusunan rencana tindak lanjut SPIP (PK APIP, IEPK dan MRI) terintegrasi serta sosialisasi IEPK di Aula Setdakab Bener Meriah, Kamis, 16 februari 2023.

Dalam arahannya, Armansyah menyampaikan apresiasi atas kerjasama dan sinergitas seluruh SKPK, peran Pj Bupati dan pendampingan yang dilakukan BPKP perwakilan Aceh, sehingga Pemerintah Kabupaten Bener Meriah meraih maturitas SPIP terintegrasi dan PK APIP pada Level 3. 

"Ini merupakan hasil yang sangat memuaskan karena hanya 3 daerah di Aceh yang mampu meraih level tersebut," ucap Armansyah.

Terkhusus kepada perwakilan BPKP Aceh, ia menyampaikan harapan agar lembaga pengawasan keuangan dan pembangunan itu untuk terus memberikan pengarahan dan bimbingan.

"Melalui sosialisasi hari ini dengan memberikan rekomendasi-rekomendasi, agar hasil evaluasi maturitas SPIP bisa lebih baik, terkhusus  untuk Indeks Evektivitas Pengendalian Korupsi (IEPK) yang masih berada pada level 2," tutur Armansyah.

Sementara itu, Inspektur Kabupaten Bener Meriah Mawardi, S.Ag menerangkan kegiatan ini merupakan sinergitas antara Inspektorat Kabupaten Bener Meriah dengan BPKP Aceh untuk mendorong tingkat kematangan maturitas SPIP di kabupaten Bener Meriah. 

"Kegiatan ini diikuti oleh seluruh SKPK yang ada di Bener Meriah, dengan tujuan tindak lanjut SPIP terintegrasi agar hasil evaluasi maturitas SPIP Bener Meriah mencapai level terbaik," kata Mawardi 

Diakhir kegiatan sosialisasi, dilanjutkan dengan penyerahan hasil evaluasi maturitas SPIP PK APIP Level 3 Pemkab Bener Meriah yang dilaksanakan pada September 2022 lalu.

Turut hadir Korwas Bidang APD-1 BPKP Aceh Salwina Adiyanti, Korwas Bidang P3A BPKP Aceh Fauzi, Korwas Bidang Investigasi BPKP Aceh Risma Purba, Seluruh Kepala SKPK Bener Meriah, Seluruh Kepala Bagian, Seluruh Camat, serta Seluruh Sekretaris SKPK Bener Meriah.