Anggota Baitul Mal Nagan Raya Dilantik, Pj Bupati Fitriany: Laksanakan Tugas dengan Baik
Pj Bupati Fitriany melantik Anggota Baitul Mal Nagan Raya, Jum’at (30/12/2022). Foto: Teuku Rahmat/Gumpalannews

Gumpalannews.com, NAGAN RAYA - Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, AP, S.Sos, M.Si, melantik Anggota Badan Baitul Mal Nagan Raya periode 2022-2027 di Anjungan Pendopo Bupati, Komplek Perkantoran Suka Makmue, Jum’at (30/12/2022).

Adapun anggota Badan Baitul Mal yang dilantik untuk periode lima tahun itu sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Nagan Raya Nomor 451.5/492/Kpts/2022 tentang pengangkatan dan penetapan keanggotaan Badan Baitul Mal Kabupaten Nagan Raya masa jabatan 2022-2027.

Mereka adalah Hamidi sebagai ketua merangkap anggota. Empat anggota lainnya masing-masing M. Saleh, Baharuddin, Syakiran dan Firdaus.

Dalam arahannya, Pj Bupati Fitriani Farhas menyampaikan selamat dan sukses kepada anggota Baitul Mal yang baru, mudah-mudahan dapat menjalankan tugas dan mampu memberikan kemaslahatan dan memiliki potensi yang besar dalam upaya mensejahterakan umat.

“Hendaknya anggota Badan Baitul Mal Nagan Raya dapat melaksanakan tugas sebaik-baiknya dan mampu meningkatkan profesionalitas serta menjaga kredibilitas Baitul Mal yang selama ini telah mengumpulkan dan menyalurkan zakat infak dan sedekah (ZIS),” ujar Fitriany Farhas.

Menurutnya, Baitul Mal mempunyai tugas dan fungsi yang sangat penting, yaitu menangani harta agama, baik pendapatan maupun pengeluaran yang digunakan atau yang disalurkan semata-mata untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat sesuai dengan senif yang telah ditentukan.

Katanya, merupakan suatu prestasi sekaligus tantangan bagi anggota baru Baitul Mal untuk dapat menghimpun zis ini lebih banyak dan lebih meningkat dari periode sebelumnya.

“Karena dengan semakin banyaknya ZIS yang terkumpul dan disalurkan, maka akan mampu mengangkat dan meningkatkan kehidupan masyarakat,” jelas Fitriany.

Dilanjutkan, terpilihnya anggota Baitul Mal yang baru telah melalui prosedur yang benar dan penilaian yang objektif, berdasarkan persyaratan dan hasil evaluasi yang mencakup berbagai aspek secara menyeluruh.

Tambahnya, oenilaian secara Brainstorming adalah cara atau teknik mengumpulkan gagasan atau ide untuk mencari solusi dari masalah tertentu. Hal itu merupakan mencakup aspek yang menyeluruh mungkin daerah belum pernah mengalami hal seperti ini sebelumnya.

“Dengan kegiatan yang kita lakukan sebelumnya menunjukkan bahwa intelegensia atau kemampuan untuk menerapkan pegetahuan yang sudah ada untuk memecahkan berbagai masalah dari masing calon yang baru dilantik dan orang yang terpilih hari ini merupakan dipilih secara acak dan mereka adalah orang yang mempunyai kompetensi yang terbaik,” kata Fitriany. (*)


Editor:

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...

Berita Terkini