Gumpalannews.com, PALEMBANG - Koalisi pilkada serentak di Provinsi Sumatera Selatan semakin menarik. Kemesraan Koalisi Indonesia Maju (KIM) pada saat pilpres lalu semakin mesra di pilkada serentak terutama Partai Gerindra dengan PAN.
Paling tidak ini terlihat dari tren koalisi kedua partai tersebut di Provinsi Sumatera Selatan. Seperti di Kota Prabumulih, PAN secara resmi mendukung H Arlan bersama Gerindra dan Hanura, begitu juga di Kabupaten PALI PAN juga mendukung Asgianto bersama Gerindra.
Kemudian, di Kabupaten Musi Banyuasin PAN mendukung Lucianty kader PKN yang digadang-gadang juga bakal diusung Gerindra. Informasi santer terdengar juga di Kabupaten Banyuasin, PAN dikabarkan bakal mengusung Pakde Slamet bersama Gerindra.
Menanggapi hal ini, Ketua Bapilu DPW PAN Sumsel Abdul Aziz Kamis kepada media tak menampik adanya arahan untuk keberlangsungan Koalisi Indonesia Maju (KIM) bisa saja terjadi di Pilkada kabupaten/kota maupun Pilkada provinsi Sumatera Selatan 2024.
"Kita mengakui untuk sejumlah daerah rekomendasi DPP PAN sudah keluar dan berkoalisi dengan Partai Gerindra seperti di PALI, Prabumulih, Muba dan bisa saja di daerah lain,"ujarnya.
Dia juga menambahkan tren ini bisa saja tidak terjadi tergantung dari situasi daerah. "Termasuk untuk pilgub Sumsel hingga kini belum ada keputusan resmi DPP PAN,"kata Alumni HMI ini.
Komentar